Memelihara/Servis Perawatan Sistem AC

Memelihara/Servis Perawatan Sistem AC


Agar sistem AC menjadi awet dan tidak mudah rusak maka diperlukan pemeliharaan dan servis pada komponen-komponen AC. Komponen-komponen AC yang harus mendapatkan pemeliharaan dan servis diantaranya adalah: 

a. Kompresor 
Pemeliharaan kompresor dengan melakukan servis berkala setiap kendaraan menempuh jarak 60.000 km. Ketika melakukan servis tambahkanlah oli pelumas sebanyak 40 ml. 
b. Kondensor 
Cucilah kondensor dengan menggunakan air sampai kotoran-kotoran yang menempel pada kondensor hilang dan bersih. Betulkan atau luruskan apabila pada sirip-sirip kondensor ada yang bengkok.
c. Receiver/dryer 
Setiap kendaraan atau mobil yang telah menempuh jarak 40.000 km maka receiver/dryer harus diganti. 
d. Expansion Valve 
Apabila Expansion Valve terjadi kerusakan maka harus diganti karena pada expansion valve tidak bisa dilakukan perbaikan. 
e. Evaporator 
Cucilah evaporator hingga bersih sampai kotoran-kotoran yang ada pada evaporator hilang. Apabila sirip-sirip evaporator bengkok luruskan. 
f. Blower 
Cucilah blower hingga bersih sampai debu-debu yang ada pada blower hilang.  

Belum ada Komentar untuk "Memelihara/Servis Perawatan Sistem AC"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel